Home / LOGAM MULIA / EMAS / Harga Emas Masih Terimbas Efek Peningkatan Dolar

Harga Emas Masih Terimbas Efek Peningkatan Dolar

Pergerakan dari harga emas terus mengalami pelemahan di perdagangan Sein, 13 Februari 2017, seiring dengan peningkatan dolar Amerika Serikat pada yen usai pertemuan yang terjadi antara Perdana Menteri Jepang yakni Shinzo Abe dan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump berjalan dengan cukup baik.

Harga dari emas Comex untuk kontrak April 2017 mengalami penurunan 4,10 poin atau 0,33% menuju US$ 1.231,80 / ounce di jam 14.05 WIB, usai diawali dengan penurunan 1,70 poin atau 0,14% pada US$ 1.234,20 / ounce.

Di waktu yang bersamaan, indeks dari dolar Amerika Serikat yang menjadi alat ukur pergeseran kurs dolar AS pada beberapa mata uang utama dunia terlihat mengalami sedikit peningkatan 0,10 poin atau 0,01% menuju pada level 100,810 usai berakhir dengan peningkatan 0,150 poin atau 0,15% menuju 100,800.

Nilai tukar dari yen pun terlihat menurun 0,41 poin atau 0,36% menuju 113,60 / dolar Amerika Serikat di jam 14.23 WIB.

Seperti yang telah dilansir oleh Reuters, dolar sempat berada pada level tertingginya usai 30 Januari yakni di level 114,17 yen ditengah adalanya rasa lega sejumlah investor usai Trump mengesampingkan retorika dari kampanyenya terkait pekerjaan dan keamanan di pertemuan bersama dengan Abe akhir minggu kemarin.

Juru bicara senior pemerintah Jepang memberitahukan jika Abe serta Trump tidak membahas terkait isu mata uang. Trump pun tak mempertanyakan adanya kesepakatan perdagangan bilateral.

About Wida Yodik

Kontributor komoditi.co.id, seorang ahli finansial, trading, ekonomi makro, mikro agribisnis dan hal lain terkait keuangan.