Usaha ternak sapi potong merupakan usaha agribisnis yang memiliki prospek keuntungan. namun pelaku usaha ternak sapi di indonesia masih sangat minim, sehingga untuk bisa memenuhi daging sapi nasional, masih perlu untuk mengimpor.
Dalam memulai usaha ternak sapi potong indonesia masih mengalami banyak kendala. Sehingga pertumbuhan sapi potong di indonesia masih sangat kecil. Selain itu kurangnya perhatian dari pemerintah membuat usaha ternak sapi potong sulit untuk berkembang.
Jenis-jenis Sapi Potong
Indonesia sebetulnya memiliki beberapa jenis sapi potong. Namun hanya di sebagian daerah saja dan produksinya pun masih dalam skala yang belum besar. sehingga ini yang menjadi faktor sulitnya terbnak sapi potong untuk berkembang.
Ternak sapi potong di indonesia mayoritas masih menerapkan cara yang tradisional. Dan dilakukan hanya sebagai sampingan saja, ini yang membuat usaha ini sulit untuk berkembang. Berikut adalah jenis sapi potong.
Jenis Sapi Potong
- Sapi Bali
- Sapi Ongole
- Sapi Brahman
- Sapi Madura
- Sapi Limousin
- SAPI ANGUS
- SAPI BEEFMASTER
Harga Daging Sapi
Daging sapi merupakan salah satu kebutuhan pokok masyarakat indonesia. saat ini daging sapi masih bergerak variasi. Walaupun daging sapi sedang meroket namun masih banyak masyarakat kita yang membelinya karena daging sapi merupakan kebutuhan utama.
Berikut adalah harga daging sapi Di Berbagai Daerah
Kota | Harga |
Medan | Rp. 130.000,-/kg |
Kota Bekasi | Rp. 120.000,/kg |
Kota Cirebon | Rp. 120.000,-/kg |
Kota Depok | Rp. 110.000,-/kg |
Suka Bumi | Rp. 110.000,-/kg |
Tasik Malaya | Rp. 110.000,-/kg |
Bogor | Rp. 100.000,-/kg |
Bandung | Rp. 122.000,-/kg |
Meminimalisir Pasokan Daging Sapi
kebutuhan daging sapi saat ini semakin besar. namun pasokan yang terdapat dipasaran masih belum memenuhi kebutuhan. Sehingga ini yang membuat harga daging sapi sempat melejit karena indonesia masih mengandalkan sapi impor. Oleh sebab itu perlunya pasokan sapi yang lebih banyak untuk tetap menstabilkan Kebutuhan daging sapi nasional.