Home / LOGAM MULIA / EMAS / Investasi Emas Vs Investasi Properti Mana yang Lebih Untung
keuntungan investasi emas vs investasi properti

Investasi Emas Vs Investasi Properti Mana yang Lebih Untung

Saat ini banyak orang yang memilih investasi untuk mengembangkan aset sehingga bisa merasakan manfaat finansial. Kalau membahas mengenai investasi, investasi emas dan properti menjadi dua hal yang paling banyak peminatnya karena harganya terus naik. Lantas, Investasi Emas Vs Investasi Properti Mana yang lebih untung?

Kedua jenis investasi ini memiliki kelebihan dan kekurangannya loh. Jadi kamu perlu memilih jenis investasi yang benar-benar cocok untuk kamu jalankan. Agar tidak salah pilih silahkan simak pembahasan berikut.

Keuntungan Investasi Emas vs Investasi Properti

keuntungan investasi properti

  1. Kelebihan dan kekurangan investasi properti

Kelebihan menjalankan bisnis properti yang bisa kamu rasakan seperti berikut :

  • Bila kamu memilih investasi properti maka berkesempatan untuk mendapatkan hasil lebih tinggi karena bersifat investasi jangka panjang. Kamu bisa mendapatkan keuntungan lebih tinggi investasi properti dari emas bila sudah berinvestasi 10 tahun.
  • Kamu juga bisa mendapatkan penghasilan tambahan dengan menyewakan properti.
  • Bila membutuhkan dana mendesak, kamu bisa manfaatkan properti sebagai jaminan atau agunan.

Kekurangan investasi properti yang bisa kamu rasakan adalah adanya biaya pajak dan perawatan. Untuk menjalan investasi properti kamu butuh modal besar, tidak heran kalau hasilnya juga besar.

investasi emas terbaik

  1. Kelebihan dan kekurangan investasi emas

Kelebihan investasi emas yang bisa kamu rasakan seperti berikut :

  • Kalau dibandingkan investasi properti, emas lebih mudah dijual, sehingga kalau kamu butuh biaya mendadak bisa segera dicairkan menjadi uang.
  • Emas hadir sebagai penangkal inflasi, jadi selama harga emas alami penurunan, harganya akan naik lagi dan harganya terus meningkat.
  • Emas bisa kamu jadikan jaminan, sehingga kamu bisa mendapatkan uang tanpa harus menjualnya.

Kekurangan investasi emas adalah biaya penyimpanan yang mahal dan rawan dicuri. Kalau ingin menyimpannya di rumah harus memiliki brankas sendiri.


Lantas, Investasi Emas Vs Investasi Properti, Mana yang lebih untung? Kedua jenis investasi ini menawarkan kelebihan dan kekurangan yang berbeda-beda.

Kalau kamu ingin investasi jangka pendek, lebih baik memilih emas karena lebih fleksibel. Kalau ingin dapat untung besar dari emas maka harus menunggu lebih lama.

Sementara kalau kamu ingin investasi jangka panjang, investasi properti bisa jadi pilihan. Melihat harganya yang terus naik, properti bisa menjadi cara tepat untuk mendapatkan nilai yang lebih tinggi. Bahkan kamu bisa dapatkan pendapatan bulanan dengan menawarkan layanan sewa properti.

Sumber : https://www.banksinarmas.com/id/artikel/investasi-properti-atau-emas-mana-yang-cocok-untuk-milenial

https://news.detik.com/adv-nhl-detikcom/d-5130907/emas-vs-properti-mana-yang-lebih-baik-untuk-berinvestasi

About Usman Simanjuntak